Cara Membuat Ddakji


Ddakji (딱지)   adalah permainan tradisional dengan menggunakan kertas yang dilipat sedemikian rupa menjadi sebuah kartu atau lempengan. Permainan ini dapat dimainkan oleh 2 orang atau lebih, dengan cara masing-masing orang memiliki ddakji-nya sendiri.

Cara memenangkan ddakji adalah dengan membanting ddakji yang kita miliki ke arah ddakji lawan, sehingga ddakji lawan terbalik dari sisi A menjadi sisi B atau sisi B menjadi sisi A.

sumber : https://cepatbelajarkorea.wordpress.com

Aku sih mulai tau permainan ini waktu nonton Running Man. Salah satu membernya yaitu Yoo Jae Suk sangat jago memainkan permainan ini. Nah sekarang aku mau ngeshare cara membuat Ddakji versi aku. Selamat mencoba chingu😃

1. Sebenernya sih aku gk tau pasti bahan apa yang dipakai untuk membuat ddakji, tapi sekarang
aku mau membuat ddakji menggunakan kertas gambar (kalau kalian mau membuat nya lebih    cantik kalian bisa pakai kertas origami).

 2. Potonglah kertas menjadi dua bagian. Karna sekarang kita mau membuat ddakji yang berukuran 8 cm, kita potong kertas berukuran panjang 24cm dan lebar 16cm.
Cttn : Kalau kita mau membuat ddakji dengan ukuran 9 cm kita butuh potongan kertas berukuran 27cm,18cm, Kalau 10 cm = 30cm,20 cm,  dan seterusnya.



 3. Lipat dua potongan kertas tadi menjadi seperti yang dibawah ini.


 4. Lalu lipatlah seperti ini pada ujung kertas, lakukan lah hal yang sama pada potongan kertas yang satunya lagi.

 

 



 5. Tindihkanlah kedua potongan kertas tersebut seperti gambar dibawah ini. Agar lebih memudahkan kalian, aku sudah memberikan nomor pada setiap runcingan/segitiga (aku nomerin juga bagian belakang segitiga).

 6. Pertama, kita lipat segitiga  yang bernomor satu.

7. Kedua, kita lipat segitiga nomor dua di atas segitiga nomor satu.
8. Kemudian, lipat segitiga nomor tiga di atas segitiga nomor dua.

 9. Terakhir, masukanlah segitiga nomor empat ke lubang yang ada pada segitiga nomor satu seperti di bawah ini.
 10. Dan akhirnya ddakji pun siap untuk dimainkan.


Demikianlah cara membuat ddakji, maaf ya kalau ada gambar yg kurang jelas atau ada kata2 yg kurang jelas




Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mie dari Korea, Jajangmyeon

100 Wajah Tertampan KPop di Tahun 2016